Rabu, 11 September 2013

Fasapay Payment gateway untuk Marketpress E-commerce

Marketpress adalah salah satu solusi e-commerce berbasis wordpress yang dikeluarkan oleh WPMU Dev. Marketpress memiliki 2 lisensi, free dan paid. Untuk versi free dapat di download di situs wordpress.org. Tentu saja versi paid (berbayar) memiliki lebih banyak fitur dari pada versi gratisnya.
Sementara fasapay adalah solusi pembayaran online yang meniru konsep paypal, dengan beberapa penyesuaian. Perusahaan yang berbasis di Yogyakarta ini nampaknya serius dalam mengelola bisnis jasa pembayaran ini, terbukti dari situsnya yang memiliki banyak mitra dalam transaksinya, walaupun masih perlu diuji dengan waktu.
Marketpress yang merupakan produk luar negeri, tentu memiliki support terhadap banyak payment gateway, semacam paypal, google checkout, eway, dan masih banyak lain lainnya. Fasapay sebagai "pemain muda" dan belum dikenal oleh kalangan luar, tentu tidak atau belum disupport oleh Marketpress. Semestinya fasapay yang membuat plugin untuk Marketpress ini agar memudahkan situs yang berbasis marketpress menggunakan fasapay sebagai payment gateway.
Di situs fasapay.com, tidak dijumpai support untuk marketpress ini, yang ada adalah support untuk wp e-commerce, jomla, opencart, prestashop dan whmcs untuk hosting.
Untuk itu, jika ingin membuat plugin payment gateway marketpress untuk fasapay, dengan terpaksa harus membuat sendiri. Saat ini, plugin tersebut telah berhasil kami buat, demonya bisa dilihat di www.marketpress.zz.mu

Sumber : www.depan.web.idwww.desainweb.biz